Sabtu, 07 April 2012

Home » » Libur Panjang, Pantura Indramayu Ramai dan Lancar

Libur Panjang, Pantura Indramayu Ramai dan Lancar


Indramayu - Memasuki liburan Paskah sekaligus liburan panjang, Sabtu, arus lalu lintas di Pantura Kabupaten Indramayu, Jawa Barat dari arah Jakarta tujuan Cirebon dilaporkan ramai lancar.

Mulai dari perbatasan Kabupaten Subang di Kecamatan Sukra, kepadatan arus lalu lintas cukup padat, sempat terjadi antrean kendaraan cukup panjang di jembatan Eretan akibat perbaikan jalan, namun bisa diurai oleh petugas kepolisian setempat.

Bahrudin salah seorang pengendara dari Jakarta tujuan Kabupaten Tegal kepada wartawan di Indramayu, Sabtu mengatakan, keluar tol Cikampek arus lalu lintas menuju Kabupaten Indramayu cukup padat, namun perjalanan masih lancar.

Menurut Bahrudin, arus kendaraan Pantura melalui Subang, Indramayu, Kabupaten Cirebon memasuki libur panjang padat, biasanya sering terhambat disejumlah pasar tradisional dan beberapa titik perbaikan jalan, sehingga sulit menghindari kemacetan.

Sementara itu Brigadir Asep Saepudin, petugas polisi lalu lintas di Indramayu menuturkan, arus lalu lintas dari arah Jakarta melalui jalur utama Pantura sejak kemarin cukup padat, namun masih normal hanya dibeberapa titik perbaikan jalan sempat terjadi anteran kendaraan.

Menurut Asep, pengendara dari arah Jakarta masih tetap gunakan jalur utama meski jalur alternatif Cikamurang mulai diminati pengendara, diperkirakan sebagian mereka kurang memahami kondisi jalur alternatif tersebut, selain itu sarana umum terbatas.

Mukmin, salah seorang pengendara roda empat di Losarang Indramayu mengaku, jalan utama Pantura melalui Subang, Eretan keluar Cirebon sering terjadi macet, biasanya di pasar tradisional Kandanghaur, akibat pedagang berjualan dibahu jalan.

Ia menjelaskan, jalur alternatif Cikamurang cukup nyaman dan bisa terhindar dari kemacetan di Pantura namun, kondisi jalan berlubang membahayakan kendaraan, sering pengguna jalan mengalami ban pecah akibat lubang tersebut.[ant/adm]
Silahkan Bagikan Artikel Ini :

Posting Komentar