Cimahi - Bek kiri Pesib Bandung Isnan Ali kembali mengalami cedera paha kaki kanan bagian belakang dalam latihan fisik di Lapangan Brigif kota Cimahi, Selasa (21/12/2010).
Sebelumnya, mantan pemain Sriwijaya FC ini juga mengalami cedera saat pemusatan latihan di Indramayu. Saat itu otot paha kanan Isnan terasa sakit saat melakukan latihan fisik yang terus menerus menjadi menu utama pelatih Persib Daniel Roekito hingga pekan ini.
"Enggak tahu paha kanan bekas kemarin cedera terasa lagi. Sangat sakit kalau diajak berlari," kata Isnan sambil diberikan perawatan oleh dokter tim Persib, Raffi Ghani, di Lapangan Brigif Cimahi, Selasa (21/12/2010).
Raffi sendiri mengatakan, banyak kemungkinan yang mengakibatkan Isnan kembali mengalami cedera. Bisa jadi saat itu Isnan kurang pemanasan, atau terlalu memaksakan latihan padahal cederanya belum sembuh total.
"Isnan tertarik ototnya, dia saya sudah suruh berhenti latihan karena kalau diterusin bisa menegang ototnya. Nanti usai latihan kita cek lagi cederanya," kata Raffi.
Pagi tadi, para pemain Persib kembali digenjot menu latihan fisik yang lebih berat dibandingkan sebelumnya. Pelatih Persib Bandung Daniel Roekito mengarahkan pemainnya untuk bertarung dengan bola, satu lawan satu orang di seluruh area lapangan.
Pola latihan tersebut terus berlangsung dengan penambahan jumlah pemain hingga delapan orang melawan delapan orang. Latihan tersebut dilakukan secara berulang hingga lima sesi. Pada akhir latihan, fisik pemain masih digenjot sambil melakukan latihan reaksi.
Sumber
Posting Komentar