Selasa, 09 Agustus 2011

Home » » Penjualan Bendera Masih Lesu

Penjualan Bendera Masih Lesu


Indramayu – Penjual bendera Merah Putih dan umbul-umbul alias aksesoris 17-an yang dipajang di beberapa ruas jalan protokol Kota Indramayu,Jawa Barat masih lesu.

“Pembelinya belum banyak. Sehari paling satu-dua bendera saja yang terjual,” ujar Wawan, 23 salah seorang penjual bendera dan umbul-umbul.

Harapan dia, barang-barang dagangan yang dijual musiman menjelang perayaan HUT Kemerdekaan R.I pada 17 Agustus itu cepat terjual habis.

Disebutkan, harga bendera Merah Putih bervariasi dari Rp40 ribu per buah hingga Rp90 ribu per buah. Tergantung ukuran yang dikehendaki. Demikian juga harga umbul-umbul atau aksesoris 17-an, harganya tak jauh beda dengan harga bendera Merah Putih.

Pemantauan di beberapa lampu merah di Kota Indramayu, banyak pengendara sepeda motor membeli bendera Merah Putih ukuran kecil atau mini untuk di pasang pada tiang kaca spion sepeda motor.

“Hitung-hitung ikut menyemarakkan 17-an, kebetulan harga bendera mini itu murah hanya Rp5 ribu per buah,” ujar Sukana, 43 salah seorang pembeli bendera mini di lampu merah Simpang Lima Kota Indramayu.[pkt/adm]
Silahkan Bagikan Artikel Ini :

Posting Komentar