Indramayu – Dinas Hutbun (Kehutanan dan Perkebunan) Kabupaten Indramayu bekerja sama dengan 16 kelompok petani penangkar benih menyiapkan minimal 800 ribu batang bibit pohon jati, mahoni dan jati kebon.
Kerja sama itu kata Kabid Pemberdayaan Konservasi Rehabilitasi Lahan pada Dinas Hutbun setempat Ir. Solehudin, dijumpai Pos Kota, Senin (19/9), guna mendukung pemerintah pusat dalam penyediaan bibit pohon penghijauan sesuai program “1 Miliar Pohon dari Indonesia untuk Dunia”.
Solehudin menyebutkan, dalam kerja sama itu tiap kelompok beranggotakan 5 orang wajib menyediakan minimal 50 ribu batang bibit pohon jati, mahoni dan jati kebon yang tersebar di 16 desa. “Berdasarkan hasil pengamatan, setiap kelompok menyediakan 70 ribu hingga 80 ribu batang bibit pohon penghijauan,” ujarnya.
Bibit pohon penghijauan yang diproduksi masing-masing kelompok memasuki masa siap tanam, langsung ditanam di desa itu. Waktu penanaman sekitar bulan November 2011 – Januari 2011.
Solehudin menambahkan, pada kerja sama itu tiap-tiap kelompok memperoleh dana dari anggaran pemerintah pusat melalui APBN sebesar Rp50 juta. Dengan demikian total anggaran untuk 16 kelompok itu sebesar Rp800 juta.[pkt/adm]
Posting Komentar