Selasa, 06 Maret 2012

Home » » Bupati Indramayu Meluncurkan Program Lumbung Zakat

Bupati Indramayu Meluncurkan Program Lumbung Zakat



Indramayu - Bupati Indramayu Hj Anna Sophanah mempunyai program terobosan baru Lumbung Zakat, sebagai upaya strategis pengentasan kemiskinan masyarakat di Kabupaten Indramayu.
 
Setelah sebelumnya meluncurkan program Ibu Sayang Rakyat (Isra), terbaru, Bupati perempuan pertama bumi Wiralodra ini, menggelontorkan program lumbung zakat setiap desa atau Baitul Maal Desa (BMD).

Gagasan itu disampaikan Bupati Anna saat kunjungan kerja (kunker) sekaligus penyerahan bantuan dari Bazda Indramayu bagi warga di Kecamatan Gabus Wetan, Senin (5/3) bertempat dihalaman kantor Desa Gabus Kulon.

Bupati Anna menjelaskan, lumbung zakat desa adalah sebuah program untuk tingkat desa yang menjalankan fungsi pemberdayaan pada skala lokal. Yaitu dengan menggali potensi-potensi zakat yang ada di masyarakat desa.

“Potensi zakat yang ada di desa sangatlah besar apabila terus digali. Mengingat kondisi masyarakat Indramayu sebagian besar adalah petani, ada juga pedagang namun zakatnya belum diberdayakan secara optimal,” terangnya.

Melalui BMD, lanjut istri ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat DR H Irianto MS Syafiuddin (Yance) ini, akan semakin memudahkan para muzaki dalam menyalurkan zakat, infaq dan sedekah melalui lembaga amil.

Sebaliknya, para mustahik atau penerima zakat juga akan menjadi lebih mudah dalam mendapatkan pelayanan dari lembaga yang akan dikelola oleh masyarakat desa tersebut.

Manfaatnya akan sangat besar sekali. Setelah evaluasi sekaligus kordinasi dengan Bazda, program ini akan segera diluncurkan,” jelas Bupati Anna. Sejauh ini, lanjut dia, potensi zakat yang baru bisa dioptimalkan hanya berasal dari zakat fitrah serta zakat profesi (zaprof) yang digalang dari sisipan gaji para Pegawai Negeri Sipil (PNS).

Meski jumlah PNS di Indramayu tidak banyak, namun dana yang terkumpul setiap tahunnya tergolong besar dan mampu memberikan sumbangsih yang berarti bagi upaya pengentasan kemiskinan.

Sementara itu, Camat Gabus Wetan Drs Asep Kusdianti menyatakan, pihaknya beserta jajaran pemerintahan desa serta instansi dan lembaga tingkat kecamatan, selalu siap untuk mensukseskan setiap program yang digalakkan oleh Pemkab Indramayu.

Bahkan dalam acara penyerahan bantuan rehab rumah gakin, sembako serta modal usaha kecil dari Bazda, beberapa pihak ikut menyumbang. Diantaranya bantuan perlengkapan sekolah bagi siswa dari keluarga tidak mampu dari UPTD Pendidikan serta tambahan rehab rumah dari BAZ Kecamatan Gabus Wetan.(sumber)
Silahkan Bagikan Artikel Ini :

Posting Komentar